Mudal. Embung Kauman meupakan salah satu aset yang dimiliki Desa Mudal yang berfungsi selain untuk irigasi persawahan embung Kauman juga di gunakan untuk lokasi Pemancingan ikan yang telah dilakukan pelelangan oleh salah warga Desa Mudal. Untuk peningkatan sarana prasarana aset Desa maka Pemerintah Desa Mudal melalui APBDes Tahun 2022 telah selesai membangun Talud Penahan Tanah di Embung Kauman sebelah selatan yang menghabiskan dana sekitar Rp. 40.000.000 rupiah yang bersumber dari Bantuan Gubernur.
Kepala Desa Mudal berharap setelah selesai pembangunan Talud Penahan Tanah tersebut Embung Kauman bisa lebih maksimal dalam pemanfaatnya sebagai irigasi dan juga pemancingan ikan yang tentunya bisa untuk menambah kuota pemancing karena luasnya lokasi pemancingan di Embung Kauman.